FAQ - Transfer Akun Steam ke Garena® Delta Force
02/04/2025

Q1: Apa perbedaan antara akun Garena dan akun Steam?

A1: Versi Garena dirancang untuk memberikan layanan berkualitas tinggi kepada pengguna dan akan menjadi satu-satunya versi yang mendukung cross-progression mobile dan PC. Pemain dapat menyinkronkan akun mobile dan PC mereka di versi Garena. Selain itu, akan ada lebih banyak event dan hadiah eksklusif Garena yang dapat dinikmati para pemain!

 

Q2: Kapan periode transfer dibuka?

A2: Jadwal pastinya akan diumumkan dalam waktu dekat, pantau terus sosial meia dan situs web resmi kami agar tidak ada informasi yang terlewatkan!

 

Q3: Apakah ada batasan akun mana yang dapat ditransfer?

A3: 

  • Akun Steam hanya dapat ditautkan ke satu akun Garena, dan sebaliknya. Sebuah akun tidak dapat ditautkan beberapa kali.
  • Akun Garena yang ditautkan tidak boleh memiliki data karakter apa pun di Garena® Delta Force.
  • Akun Steam harus sudah dibuat sebelum tanggal 31 Maret 2025, dan pada saat pengajuan, Level Operations atau Level Warfare harus diatas Level 10.
  • Akun Steam yang dibanned tidak dapat ditransfer.

 

Q4: Bisakah saya langsung bermain di versi Garena setelah mengajukan transfer?

A4: Setelah mendaftar, kalian akan melalui dua tahap: Periode Cooldown dan Periode Transfer.

Setelah Periode Transfer berakhir, kalian dapat bermain menggunakan akun Garena kalian.

  • Periode Cooldown (Dari tanggal permohonan hingga Kamis terdekat pukul 12:00 UTC+0): Kalian dapat membatalkan permintaan transfer selama waktu tersebut.
  • Periode Transfer (Dari akhir Periode Masa Tenang hingga Rabu berikutnya pukul 12:00 UTC+0): Kami akan memproses permintaan transfer kalian dan memigrasikan data kalian. Transfer data berdasarkan pada informasi akun setelah periode cooldown akun berakhir. Selama waktu ini, akun Steam kalian akan diblokir, dan akun Garena baru kalian tidak akan tersedia untuk sementara.

Setelah Periode Transfer berakhir, data kalian akan berhasil dimigrasikan ke akun Garena Delta Force baru kalian, dan akun Steam kalian tidak dapat digunakan lagi.

Catatan: Jangan login ke akun Garena kalian sebelum transfer selesai untuk menghindari kehilangan data. Kalian dapat memeriksa status transfer kapan saja di halaman web transfer setelah layanan transfer akun dimulai.

 

Q5: Bisakah saya berubah pikiran dan kembali ke Steam setelah transfer?

A5: Kalian dapat membatalkan permintaan kalian selama Periode Cooldown, namun setelah Periode Transfer berakhir, akun Steam kalian akan diblokir secara permanen. Setelah ini, kalian tidak dapat lagi memainkan Delta Force menggunakan Steam, dan Anda juga tidak dapat mentransfer kembali ke Steam.

Setelah transfer selesai, kalian dapat menikmati sinkronisasi data cross-progression antara PC dan mobile, memungkinkan kalian bekerja sama dengan teman kapan saja, di mana saja.

 

Q6: Apakah semua data dan aset dalam game saya tidak berubah setelah transfer?

A6: Sebagian besar progress dan aset kalian akan berhasil ditransfer. Namun karena keterbatasan teknis, beberapa progress dan aset akan disesuaikan dan ditransfer dengan cara yang setara. Untuk item yang tidak dapat ditransfer, kami akan memberikan kompensasi kepada pemain dengan item dalam game, termasuk Weapon EXP Token dan Operators.

Selain itu, setiap pemain yang berhasil ditransfer akan menerima Transfer Gift Pack eksklusif. Untuk detail tentang Transfer Gift Pack, silakan merujuk ke bagian berikutnya.

Untuk lebih jelasnya mengenai proses transfer dan item yang ditransfer, silakan kunjungi pengumuman website resmi (https://garenadf.com/rulestransferakun).

 

Q7: Apakah akan ada kompensasi karena saya tidak bisa bermain selama periode transfer?

A7: Ya! Setiap pemain yang berhasil ditransfer akan menerima Transfer Gift Pack eksklusif, yang meliputi:

 

  • Armament Vouchers * 150
  • Epic K416 Assault Rifle - Competition
  • Epic M4A1 Assault Rifle - Competition
  • Rare PP19 SMG - Starlink Tech
  • Rare AK-12 Assault Rifle - Zero Degree
  • Rare Avatar - Nighttime Space City
  • Rare Spray - Nighttime Space City
  • Rare Calling Card - Nighttime Space City
  • Uncommon MP5 SMG - White Deluxe
  • Rare Spray - Successful Acquisition
  • Rare Calling Card - Shoulder to Shoulder
  • Rare Avatar - Memento

 

Q8: Di mana saya bisa mendapatkan bantuan jika saya memiliki pertanyaan atau melihat ada item atau aset dalam game yang hilang?

A8: Jika kalian mengalami masalah apa pun selama proses migrasi, silakan hubungi tim Player Support Garena untuk mendapatkan bantuan.

 

Q9: Apakah saya masih bisa bermain dengan teman jika mereka tidak memigrasikan akunnya ke Garena?

A9: Jika teman kalian belum memigrasikan akunnya ke Garena, kalian tidak akan dapat bekerja sama dengan mereka karena perbedaan antar platform. Untuk terus bersenang-senang dan menikmati pengalaman penuh bersama-sama, kami sarankan untuk pindah ke Garena® Delta Force bersama teman-teman kalian untuk bergabung dengan komunitas kami!